Diberdayakan oleh Blogger.
 

Selasa, 20 Desember 2011

NADI Deathmetal

0 komentar

Secara Harfiah nadi adalah pembuluh darah yang membawa darah dari jantung ke seluruh tubuh untuk sistem sirkulasi darah.

Pada filosofinya, nadi adalah salah satu bagian anatomi tubuh manusia yang sangat vital dan berperan penting untuk kelangsungan hidup manusia, seperti halnya kami NADI, kami berharap Nadi mampu menjadi sebuah band yang berperan penting atau vital bagi seluruh metal head di dunia.
Nadi ada jauh sebelum Nadi itu sendiri terbentuk, artinya waktu itu masih berupa konsep, namun pada saat itu saya belum menemukan personil yang tepat.

Saya pernah mencoba latihan beberapa kali bersama Need (Billy Phobia – Drum) , dan Dio (Drumer nadi yang sekarang, dulu handle gitar), pada waktu (pertengahan 2008) itu konsep pertama nadi adalah brutal/slam dengan mengcover lagu dari pathology, namun sayang tidak ada kecocokan diantara kami, maka cerita sampai disitu…band tidak berlanjut.

Lalu, seiring dengan berkembangnya komunitas malang death metal Force (MDMF) akhirnya bertemu dengan banyak sekali teman-teman, salah satunya Jevry, dia adalah seorang gitaris dari band SATISFACTION pada waktu itu, ternyata jevry memiliki beberapa materi mentah yang tidak dipakai oleh bandnya yaitu satisfaction, akhirnya saya dan jevry sepakat untuk membuat sebuah project band.materi mentah yang tidak terpakai tersebut, saya coba untuk olah…dan jadilah DEMO pertama NADI yang berjudul BUNUH dan IDEOLOGI SETAN, merasa memiliki kecocokan maka saya dan jevry sepakat untuk membentuk sebuah band walaupun hanya 2 personil yang bernama NADI.
Seiring berjalannya waktu, konsep musik nadi pun berubah, dari brutal/slam menjadi death metal yang lebih matang lagi dengan sedikit banyaknya unsur oldshool dan lirik yang “gelap”. Pada tahun 2010 akhirnya nadi memantapkan personil menjadi 4 orang, konyel, jevry, dio, dan jeck.


0 komentar:

Posting Komentar

Terima kasih atas kunjungan anda. Semoga info yang saya berikan bermanfaat untuk anda.
Demi kemajuan blog ini mohon kritik dan saran anda tinggalkan dengan berkomentar. Terima kasih