Band grindcore legendaris Terrorizer memilih "Hordes Of Zombies" sebagai judul album terbaru mereka, rencana rilis di North America pada 28 februari 2012 via label Perancis Season Of Mist.
Line-up terbaru Terrorizer termasuk Pete "Commando" Sandoval drumer paling brutal yang pernah hidup. Kemudian Wolf (Anthony Rezhawk) vokalis yang turut di album Darker Days Ahead, kembali kedua kalinya memuntahkan orasi politikal gelap tentang kehancuran dunia sebentar lagi.
Orang baru (tapi lama) di Terrorizer adalah David Vincent (Morbid Angel) pada bass, siap melanjutkan perannya yang ia mulai dengan debut album Terrorizer "World Downfall".
Pada gitar, sebuah kehormatan besar bagi Katina Culture (Resistant Culture) untuk menggantikan mendiang Jesse Pintado yang masih terasa ada didalam band secara hati dan spirit.
Katina akan tetap setia pada gaya Jesse sembari menambahkan gaya bermainnya sendiri.
Pintado, founding member dan gitaris Terrorizer meninggal di rumah sakit Erasmus MC Holland pada 27 agustus 2006 akibat gagal ginjal, hanya seminggu setelah album ke-2 Terrorizer "Darker Days Ahead" rilis.
Kematiannya ini membuat masa depan Terrorizer dipertanyakan.
Terrorizer muncul ketika mereka merilis debut album World Downfall tahun 1989. Album ini menetapkan band ini sebagai institusi cult, dan personilnya lebih memilih konsentrasi pada band masing-masing Pete Sandoval (Morbid Angel) dan Jesse Pintado (Napalm Death).
Dengan "World Downfall" Terrorizer menciptakan "Reign In Blood" versi grindcore, menginspirasikan band-band lain, popularitas mereka tidak pernah pudar. Rekaman bootleg dan merchandize band ini banyak tersedia dipasar metal, begitu juga dengan album berikutnya, membuat nama Terrorizer tetap hidup.
0 komentar:
Posting Komentar
Terima kasih atas kunjungan anda. Semoga info yang saya berikan bermanfaat untuk anda.
Demi kemajuan blog ini mohon kritik dan saran anda tinggalkan dengan berkomentar. Terima kasih